Featured

4 Smartphone BlackBerry Android Terbaru yang Layak Diperhitungkan

VinTekno.com, Smartphone BlackBerry Android Terbaru – Nama BlackBerry memang sudah tidak asing ditelinga pengguna smartphone di Indonesia. Karena jika menengok ke belakang, BlackBerry bisa dikategorikan sangat sukses di pasar Indonesia. Namun berbanding dengan saat ini, dimana sejak kemunculan smartphone bersistem operasi Android, nama BlackBerry seakan semakin tenggelam.

Untuk mengembalikan kejayaan mereka di industri gadget dunia, BlackBerry menghadirkan inovasi-inovasi terbaru yang sebelumnya tidak pernah mereka lakukan. Salah satunya dengan cara meluncurkan beberapa smartphone dengan OS Android.

Smartphone BlackBerry Android yang memberikan asa untuk bersaing di pasar Indonesia adalah BlackBerry Aurora. Smartphone BlackBerry Aurora sendiri merupakan smartphone hasil kerjasama PT Tiphone Mobile Indonesia dengan BlackBerry. Nah yang terbaru, BlackBerry juga meluncurkan smartphone Android dengan segudang fitur handal di dalamnya. Smartphone tersebut bernama BlackBerry Motion. Berikut ini Vin Tekno akan membagikan beberapa smartphone BlackBerry Android yang pantas diperhitungkan dan bisa menjadi alternatif untuk Anda beli.

1. BlackBerry Aurora

Harga Rp 2.150.000

BlackBerry Aurora

BlackBerry Aurora

Kita ketahui, BlackBerry Aurora memang mengawali kebangkitan BlackBerry di Indonesia untuk tetap bisa bersaing dengan merk lain yang didominasi oleh perangkat Android dari Tiongkok. Dengan dukungan 4G Dual Standby Micro SIM, BlackBerry Aurora memberikan kemudahan penggunanya untuk mengganti SIM Card. Dan untuk memikat hati konsumen, Aurora mengusung layar seluas 5,5 inci dengan sistem operasi yang berjalan dengan OS terbaru Android 7 Nougat. Spesifikasi lainnya adalah RAM 4 GB dan memori internal 32 GB.

Sumber kehidupan BlackBerry Aurora dipercayakan pada baterai berkapasitas 3000 mAh yang tahan hingga 30 jam. Sedangkan utnuk kameranya, BlackBerry Aurora dibekali dual kamera resolusi 13 MP dan 8 MP. Harga BlackBerry Aurora sendiri, dibanderol pada angka Rp 2.150.000 saja.

2. BlackBerry KEYone

Harga Rp 8.160.000

BlackBerry KEYone

BlackBerry KEYone

BlackBerry tergolong cukp berani dalam meluncurkan BlackBerry KEYone. Karena bisa dibilang, harga BlackBerry KEYone dibanderol sangat tinggi. Namun hal tersebut tentu berbanding lurus dengan spesifikasi yang dimilikinya, dimana desain yang dimiliki BlackBerry KEYone juga terlihat premium dan mewah. Seperti halnya layar 4.5 inci dengan resolusi HD yang berbentuk lengkung, sehingga membuatnya terlihat elegan.

Spesifikasi BB KEYone lainnya, adalah chipset Qualcomm Snapdragon 625 dengan CPu Octa-Core 64-bit, RAM 3 GB, memori internal 32 GB, serta kamera utama 12 MP dan kamera depan 8 MP. Adapula baterai berkapasitas 3505 mAh sebagai sumber kehidupan smartphone ini. Dan untuk sistem operasinya, berjalan dengan OS Android 7.1 Nougat. Harga blackBerry KEYone sndiri berada dikisaran Rp 8 jutaan

3. BlackBerry PRIV

Harga Rp 4.740.000

BlackBerry PRIV

BlackBerry PRIV

Smartphone BlackBerry Android selanjutnya adalah BlackBerry PRIV. Smartphone ini sendiri sebenarnya sudah dirilis sejak tahun 2015 silam, dengan sistem moperasi yang sudah berjalan dengan Android 5.1.1 Lollipop. Sistem operasi tersebut, memang tergolong jadul untuk sebuah smartphone Android masa kini. Sedangkan untuk layarnya, BlackBerry PRIV menugusung layar yang sangat luas yaitu 5,4 inci.

Spesifikasi BlackBerry PRIV lainnya adalah RAM 3 GB, memori internal 32 GB, CPU Dual-core 1.8 GHz Cortex-A57 dan quad-core 1.44 GHz Cortex-A53, jaringan 4G LTE, serta kamera belakang 18 MP dan kamera depan 2 MP. Unutk harga BlackBerry PRIV sendiri, dibanderol sekitar Rp 4,7 jutaan. Sedangkan untuk harga bekas BlackBerry PRIV, berkisar Rp 4 jutaan.

4. BlackBerry Motion

Harga Rp 6.200.000

BlackBerry Motion

BlackBerry Motion

BlackBerry Motion menjadi smartphone BlackBerry Android terbaru 2017 yang cukup ramai diperbincangkan para pecinta gadget tanah air. Hal tersebut tidak terlepas dari teknologi canggih yang diusungnya. Salah satunya adalah BlackBerry Motion menjadi smartphone Android pertama dengan teknologi tahan air. Selain itu, BB Motion juga dilengkapi dengan fitur sensor sidik jari.

Selengkapnya Spesifikasi dan Harga BlackBerry Motion

Spesifikasi BB Motion diantaranya adalah smartphone ini hadir layar full touchscreen seluas 5,5 inci dengan rasio 16:9, sistem operasi berupa OS Android 7.1 Nougat, CPU Octa-core 2.0 GHz, RAM 4 GB dan memori internal 32 GB, kamera belakang 12 MP dan kamera depan 8 MP, serta baterai jumbo berkapasitas 4000 mAh. Unutk harga BB Motion sendiri,l berada di kisara Rp 6,2 jutaan saja.

Daftar Harga HP / Smartphone Lainnya

Itu tadi adalah smartphone BlackBerry Android terbaru yang layak diperhitungkan. Semoga bisa menjadi referensi ya!

No Responses

Join The Discussion