VinTekno.com – Jika Anda salah satu pengguna Nexus atau Pixel, Anda pasti menemukan sesuatu yang baru pada perangkat Anda tersebut. Ya, Google baru saja melakukan pembaruan patch keamanan baru pada awal Oktober untuk Pixel dan Nexus.
Namun tidak semua perangkat menerima pemberitahuan mengenai pembaruan ini. Setidaknya, dibutuhkan waktu beberapa minggu agar semua perangkat menerima pemberitahuan pembaruan ini. Namun, jika Anda sudah tidak sabar menunggu dan ingin segera meng-update pembaruan patch keamanan ini, Anda bisa masuk ke menu Settings > System > System update lalu tab Check for update.
Seperti biasa dengan peluncuran Google, mungkin akan memakan waktu beberapa minggu agar semua perangkat menerima pemberitahuan pembaruan. Jika Anda tidak tahan menunggu, masuk saja ke Settings> System> System update dan tekan Check for update. Ini harus segera memicu download (yang ada dalam kisaran puluhan megabyte, tidak ada yang mewah).
Cara diatas hanya berlaku untuk perangkat yang sudah berjalan dengan sistem operasi Android 8.0 Oreo. Untuk Anda yang masih menggunakan Nexus 6 atau Nexus 9 dengan sistem operasi yang masih Android 7.1.1 Nougat, cara untuk melakukan pembaruan akan sedikit berbeda.
Jika perangkat yang Anda miliki adalah Pixel atau Pixel XL, setelah Anda melakukan pembaruan build number Anda akan berubah menjadi OPR1.170623.027. Untuk Pixel C build number OPR1.170623.027, Nexus 6P build number OPR5.170623.007, Nexus 5X build number OPR4.170623.009, Verizon Nexus 6 build number NGI77B, dan untuk unit lainnya build number N6F27M. Yang terakhir untuk Nexus 9 memiliki dua build number berbeda, yaitu N4F27P untuk model LTE dan N9F27M untuk model Wi-Fi saja.